Rabu, 25 Maret 2009

Latihan Bersama PASKIBRA-PASKIBRAKA (update)


Kepada Yth Para Anggota Paskibra SMA/SMK/MA se-Jakarta Barat

Bidang Pembinaan dan Latihan PPI Jakarta Barat akan mengadakan suatu kegiatan yang dinamakan Latihan Bersama Paskibra-Paskibraka. Saya meminta partisipasi aktif dari para anggota Paskibra untuk berperan serta dalam kegiatan tersebut. Rencananya kegiatan ini akan diadakan pada 3 kali hari Minggu dengan tiap minggunya mengundang 100 orang atau sekitar 5 sekolah.

Kegiatan ini tidak dipungut biaya. Anggota yang akan berpartisipasi bisa mengunduh dan mencetak sendiri blangko formulir yang kemudian dikirimkan melalui email kepada kami. Caranya mudah kok.. kalian tinggal download dan isi formulirnya lalu kirim lagi ke email kami. untuk Undangan resminya, bisa kamu dapatkan kalau sudah kami data. Kami akan menghubungi nomor kamu. Atau juga, undangan bisa menyusul saat hari pelaksanaan.

Jangan lupa para peserta akan didampingi oleh senior paskib (kakak kelas/Paskib angkatan 2008) untuk perbantuan panitia. untuk perbantuan panitia maksimal tiap sekolah hanya dua orang. Nih cara berpartisipsinya... Downloadnya butuh waktu dan kesabaran ya.. kalo masih tidak bisa juga, bisa mengirim email ke alamat email tersebut untuk minta formulirnya.

CARA BERPARTISIPASI

Isi formulir berikut ini:

http://www.easy-share.com/1904139341/Formulir LATBER.xls

Download Formulir LATIHAN BERSAMA

kemudian disimpan dengan nama LATBERNAMA SEKOLAH KAMU, dan kirimkan kepada kami melalui email: binlatppijb@gmail.com

Bila gagal dalam mengunduh silahkan mengirim pesan ke alamat email kami.

Pastikan anda juga mencetak formulir ini dan jangan lupa membawa surat keterangan sekolah.

Anda akan kami hubungi apabila permintaan ikut serta dalam kegiatan ini kami penuhi sesuai dengan nomor telepon pendaftar.

Peserta kegiatan ini sangat terbatas dan kami juga akan menyertakan beberapa orang senior/kakak anggota Paskibra di sekolah sebagai panitia di kegiatan ini.

Untuk itu saya meminta komentar saudara semua pada bagian chatbox atau Pesan Paskibraka di bagian kanan halaman muka blog ini.

PERATURAN LATIHAN BERSAMA 2009

A. TATA TERTIB
1. Peserta hadir di lokasi 15 menit sebelum kegiatan dimulai.
2. Peserta wajib membawa peralatan, makanan, dan perlengkapan sendiri, berpakaian sopan dan santun, serta datang memakai pakaian olahraga.
3. Peserta hanya diantar sampai gerbang depan kantor Walikota Adm. Jakarta Barat (Kendaraan tidak diparkir di halaman kantor Walikota Adm Jakarta Barat).
4. Peserta dilarang membawa senjata tajam, narkoba, rokok, materi mengenai SARA dan pornografi, serta barang lainnya yang dapat membahayakan/merugikan orang lain atau diri sendiri.
5. Peserta dianjurkan tidak membawa/menggunakan ponsel atau perhiasan/aksesoris berlebihan selama kegiatan. Kehilangan/kerugian barang menjadi tanggung jawab tiap peserta.
6. Peserta wajib menjaga kebersihan, keamanan, dan ketertiban.
7. Peserta dilarang meninggalkan kegiatan tanpa ijin panitia.
8. Peserta wajib mengikuti acara dan tata tertib yang telah ditetapkan.
9. Aturan yang belum tercantum akan diberitahukan kemudian.


B. RANGKAIAN ACARA
1. Berkumpul 06.45-07.00
2. Apel Pagi 07.00-07.45
3. Persiapan Olahraga 07.45-08.00
4. Olahraga 08.00-09.00
5. Sarapan 09.00-10.00
6. Materi I 10.00-11.00
7. Materi II 11.00-12.00
8. Ishoma 12.00-13.00
9. Perkenalan 13.00-14.00
10. Apel Sore 14.00-14.30


C. PERALATAN DAN PERLENGKAPAN
1. Pakaian Olahraga: kaos olahraga, celana training panjang, memakai kaos dalam
2. Pakaian Lapangan: kaos putih, celana/rok sekolah, topi sekolah, handuk good morning 2 buah, sepatu kets, kaos kaki setengah betis putih, ikat pinggang hitam (khusus putri: memakai celana short dan jepit/ikat rambut)
3. Sarapan: roti coklat 2 buah dan teh manis 600 ml
4. Makan Siang: menu bebas yang terdiri atas nasi, lauk-pauk, sayur, dan buah jeruk
5. Peralatan Makan: piring, sendok, garpu, serbet, dan gelas (piring dapat diganti dengan tupperware)
6. Alat Tulis: buku, pulpen, dan alat tulis lainnya
7. Peralatan Shalat dan Kerapihan, seperti: sabun muka, sisir, parfum, dan lainnya sesuai kebutuhan


0 comments:

Posting Komentar